Index Labels

Perseden Gebuk Persebi

. . No comments:

Denpasar (Bali Post)- Kesebelasan Perseden Denpasar tampil gemilang, dengan menggebuk lawannya Persebi Bima, NTB, dengan skor 4-0 (2-0), dalam Kompetisi Divisi I, Grup VIII, di Stadion Delta Sidoarjo, Senin (17/6) kemarin. Sukses di laga perdana ini, diharapkan mampu berlanjut pertanduingan berikutnya.

Gol pembuka kemenangan Tim Laskar Catur Muka lahir dari penalti yang dieksekusi Junius Felicianus di menit ke-25. Penalti diberikan wasit Kusdianto (Kulonprogo, Jateng), setelah seorang pemain Perseden dijatuhkan pemain belakang Persebi, di petak keramat. Sang algojo Junius sukses memperdaya kiper Persebi Mulyadin. 

Unggul 1-0, tim asuhan Bambang Subandrio dan AAK Bramastra ini, tampil makin mendominasi sepanjang pertandingan. Alhasil, bomber Agus Wijaya mampu menggandakan kemenangan setelah menggetarkan jala Mulyadin di menit ke-36. Hingga turun minum, Perseden unggul 2-0.

Memasuki babak kedua, penampilan pemain Perseden yang disaksikan langsung Ketua Umum Pengkot PSSI Denpasar, sekaligus Wakil Wali Kota IGN Jayanegara, makin menggempur benteng pertahanan Persebi dari segala lini.

Babak kedua baru bergulir dua menit, striker Nyoman Rafik Armawan mempersembahkan gol indah ke gawang Persebi. Meskipun skor sudah unggul 3-0, Perseden terus mengobrak-abrik lini belakang Persebi. Giliran penyerang Putu Agus Joni membawa kemenangan 4-0, setelag sontekannya yang mengarah ke gawang, gagal diselamatkan kiper Mulyadin. Hingga wasit Kusdianto meniup peluit panjang, skor akhir Perseden menang 4-0.

Usai pertandingan, Manajer Tim Eko Supriadi mengakui, para pemain Perseden tidak demam panggung walaupun harus melakoni laga perdana. ''Padahal, penampilan Persebi juga ngotot, namun anak-anak mampu meredamnya,'' tutur Eko. Ia berharap, sukses menang besar ini berimbang pada pertandingan berikutnya. ''Kalau anak-anak tampil konsisten, target kami pun ingin promosi ke divisi utama,'' ucapnya. (022)

---

No comments:

Post a Comment

JADWAL HARI INI

Belum ada jadwal.
Divisi 1 2014: mulai 29 April
Liga Nusantara 2014: mulai Mei

Follow @LigaAmatir

Like #LigaAmatir